Setelah kemarin meng-upgrade ke Slackware 13 (akhirnya ganti juga...), waktunya setting ulang koneksi internet saya dengan menggunakan modem Smart EV-DO. Terakhir pada waktu menggunakan Slackware 12.2, saya harus mengganti kernel saya ke versi di atas 2.6.28 agar dapat menggunakan modem ini karena masalah kompatibilitas. Senangnya di Slackware 13.0 sudah menggunakan kernel 2.6.29.6 jadi tidak usah mengganti kernel untuk menggunakan modem ini.
Seperti biasa layaknya usb-composite device yang lain, kita butuh utility 'usb_modeswitch' untuk mengganti fungsi usb composite tersebut. Setelah proses installasi 'usb_modeswitch', yang kita harus lakukan selanjutnya adalah menyesuaikan konfigurasinya agar sesuai dengan modem kita. Caranya, cari baris seperti di bawah ini :
########################################################
# ZTE AC2710 (EVDO)
#
# Contributor: Wasim Baig
;DefaultVendor= 0x19d2
;DefaultProduct= 0xfff5
;TargetVendor= 0x19d2
;TargetProduct= 0xfff1
#MessageEndpoint=0x05
;MessageContent="5553424312345678c00000008000069f010000000000000000000000000000"
# Just for information: try it with the message from the AC8710 ...
Jika tidak ditemukan baris seperti diatas, anda bisa tambahkan sendiri dan diubah menjadi seperti berikut :
########################################################
# ZTE AC2710 (EVDO)
#
# Contributor: Wasim Baig
DefaultVendor= 0x19d2
DefaultProduct= 0xfff5
TargetVendor= 0x19d2
TargetProduct= 0xfff1
MessageEndpoint=0x0a
MessageContent="5553424312345678c00000008000069f010000000000000000000000000000"
# Just for information: try it with the message from the AC8710 ...
Langkah selanjutnya adalah, saya membuat sebuah 'rules' pada '/etc/udev/rules.d/' bernama '62-zte-ac2710.rules' untuk mengganti fungsi modem setiap kali modem terhubung pada notebook saya. isi dari rules ini adalah :
SUBSYSTEM=="usb",SYSFS{idVendor}=="19d2",SYSFS{idProduct}=="fff5",GOTO="EVDO_CDMA_Modem"
LABEL="EVDO_CDMA_Modem"
RUN+="/usr/bin/usb_modeswitch && sleep 15"
RUN+="/sbin/modprobe -v usbserial vendor=0x19d2 product=0xfff1"
LABEL="EVDO_CDMA_Modem_End"
Jangan lupa restart service 'udev' setelah menambahkan rules di atas. Setelah itu, modem anda akan siap di pakai untuk koneksi dial-up smart 15 detik setelah modem terhubung pada port USB anda. Modem akan menjadi char device pada '/dev/ttyUSB0'.
Semoga membantu.
Salam...
Read more!